SMA Negeri 1 Baktiya, Aceh Utara

in Be Happy5 days ago (edited)
IMG-20250521-WA0035.jpg
SMA Negeri 1 Baktiya

Assalamualaikum salam bahagia untuk semua steemian, semoga kita tetap semangat dalam melakukan aktivitas harian. Saya akan mengikuti salah satu tantangan steemit minggu kelima yang diselenggarakan oleh tim steematlas dengan Institutions. Saya akan mencoba mengulas sebuah lembaga pendidikan yang terkenal di kabupaten Aceh Utara. Sekolah tersebut diberi nama SMA Negeri 1 Baktiya.

SMA Negeri 1 Baktiya didirikan tahun 1985 dengan ruangan kelas berjumlah tiga ruang yang terdiri dari satu kelas X, satu Kelas XI dan satu kelas XII. Kepala sekolah SMA Negeri 1 Baktiya saat ini dipimpin oleh Bapak Marzuki Hasan yang mampu membuat sekolah ini memiliki akreditasi B. Jumlah peserta didik yang bersekolah disini berkisar 288 orang. Sedangkan guru yang mengajar di SMA Negeri 1 Baktiya 37 orang. Beragam fasilitas tersedia di sekolah ini dimulai dari ruang kelas, laboratorium, perpustakaan, kantin, UKS, mushalla dan sebagainya.

IMG-20250611-WA0004.jpg
Pos Satpam

Pos Satpam SMA Negeri 1 Baktiya terletak di bagian depan, tepat di samping kiri pagar masuk sekolah. Guru piket pagi selalu berdiri di depan untuk memantau dan menerima semua siswa yang baru sampai di sekolah. Guru Piket juga selalu mengawasi seluruh masuk dan keluarnya orang dan kendaraan yang menuju sekolah di pos satpam tersebut.

IMG-20250521-WA0033.jpg
Lapangan Upacara

SMA Negeri 1 Baktiya memiliki lapangan upacara yang luas. SMA ini memiliki jumlah siswa yang banyak oleh karena itu diharuskan lapangan upacara juga agar bisa menampung semuanya. Lapangan upacara lantai terbuat dari pavinblok agar jika hujan tidak banjir dan upacara tetap bisa terlaksana seperti biasanya. Lapangan upacara dalam keadaan selalu bersih dari rumput dan sampah.

Garis_pembatas-removebg-preview.png

IMG-20250521-WA0034.jpg
Gedung Utama
IMG-20250603-WA0007.jpg
Ruang Kepala Sekolah

Paga bagian depan terdapat gedung utama yang terdiri dari ruang tunggu, ruang kepala sekolah, ruang guru dan ruang tenaga pendidik. Ruang tunggu sudah disiapkan bangku pada sisi kanan dan kiri untuk menunggu segala keperluan menyangkut sekolah. Sedangkan ruang kepala sekolah dipersilahkan untuk para tamu yang ingin bertemu kepala sekolah. Kepala sekolah Bapak Marzuki Hasan sangat ramah dalam berkomunikasi pada semua orang.

Garis_pembatas-removebg-preview.png

IMG-20250603-WA0006.jpg
Ruang Guru

Ruang guru sangat menarik dan segar mata memandang karena dinding memiliki warna merah jambu dan gorden penutup berwarna emas. Posisi tempat duduk terdiri dari dua baris dimana satu meja diduduki oleh tiga guru. Jumlah guru lelaki di SMA Negeri 1 Baktiya yaitu 11 orang dan guru perempuan sebanyak 26 orang. Pada bagian depan terdapat meja untuk para wakil, kepala sekolah dan pengawas.

IMG-20250521-WA0032.jpg
Ruang Kelas

Ruang kelas yang dimiliki oleh SMA Negeri 1 Baktiya sangat rapi. Fasilitas kelas lengkap terdiri dari meja, kursi, meja dan kursi guru, papan tulis dan struktur kelas. Warna meja secara seragam berwarna putih. Jendela kelas juga semua berfungsi dengan baik sehingga dapat dibuka tutup selama proses pembelajaran.

IMG-20250521-WA0036.jpg
Perpustakaan

SMA Negeri 1 Baktiya juga tersedia perpustakaan yang menyediakan berbagai jenis buku. Selain buku juga terdapat meja dan kursi duduk untuk para siswa membaca. Buku tersusun rapi pada lemari sesuai katalog lemari sehingga siswa dan guru dalam mengambil buku tidak sulit untuk menemukannya. Lampu penerang juga banyak sehingga saat hujan tetap bisa membaca dengan nyaman.

IMG-20250611-WA0006.jpg
Laboratorium Komputer

Terdapat ruang laboratorium komputer yang sangat memadai. Jumlah komputer di sekolah ini sangat banyak berkisar 50 unit. Ruangan juga sangat luas sehingga pada saat ujian para siswa tidak terlalu sempit dan nyaman dalam melaksanakan ujian. Saat itu saya datang ke sekolah sebagai pengawas silang.

20250311_080830.jpg
Depan Laboratorium Komputer

Ruangan laboratorium komputer berada di sekitar lapangan upacara, sebelum masuk ke dalam ruangan saya melihat suasana sekolah yang nyaman. Saya mengawas ujian sekolah selama dua hari di Sekolah ini. Proses ujian berjalan lancar, komputer tidak ada yang terkendala dan sikap dari guru - guru disini juga sangat ramah.

Garis_pembatas-removebg-preview.png

IMG-20250616-WA0002.jpg
UKS
IMG-20250616-WA0006.jpg
Mushalla

SMA Negeri 1 Baktiya juga memiliki ruangan Unit Kesehatan Sekolah (UKS) dan mushalla. Kedua bangunan ini sangat penting untuk proses pembalajaran di sekolah. UKS berfungsi sebagai tempat istirahat para siswa yang mengalami sakit. Selain itu juga dapat menjadi ruangan perawat kesehatan yang mengadakan kunjungan terhadap siswa di sekolah.

Mushalla dipergunakan saat azan zuhur berkumandang, para siswa dapat melaksanakan langsung shalat secara berjamaah. Saat bulan ramadhan juga bisa digunakan untuk pelaksanaan pesantren kilat seperti setoran hafalan surat pendek.

Garis_pembatas-removebg-preview.png

IMG-20250616-WA0005.jpg
Kantin

Kantin juga tersedia di sekolah ini, terletak di bagian belakang ruang kelas. Kantin menyediakan berbagai macam makanan dan minuman ringan. Makanan yang tersedia seperti kue, nasi, bakso tusuk, dan gorengan. Sedangan minuman tersedia teh botoh, minuman manis, minuman saset dan susu.

IMG-20250616-WA0004.jpg
Taman Sekolah

SMA Negeri 1 Baktiya memiliki taman sekolah yang indah. Ada banyak bunga dan pohon di tanam di area sekitar sekolah. Semua tanaman ini dirawat dengan baik setiap pagi disiram dan dipotong apabila sudah tidak layak lagi. Warna pot bunga juga dicat warna hijau agar lebih terlihat seragam dan indah dipandang mata.

Garis_pembatas-removebg-preview.png

Other important information:

🗓️ Visit time : Monday, June 16, 2025

🚩 Complete address, Cot Kumbang, Kec. Baktiya, Kabupaten Aceh Utara, Aceh 24394 Google map

🙋‍♂️ Web on Sekolah

📍 Location on Steem Atlas map :[//]:# (!steematlas 5.1358242 lat 97.40729839 long SMA Negeri 1 Baktiya d3scr))

📍 Location on OpenStreetMap

Garis_pembatas-removebg-preview.png

Mungkin hanya ini yang bisa saya bagikan tentang SMA Negeri Baktiya di Kabupaten Aceh Utara. Semoga bermanfaat bagi kita dan orang tua dalam menentukan sekolah untuk anak - anaknya. Sampai jumpa di ulasan saya selanjutnya.

I invite @fantvwiki, @pelon53 dan @shiftitamanna to join this contest.


by @candra8692

Sort:  
 5 days ago 

Tolong jangan bagikan tautan pengeditan Open Street Map

 4 days ago 

baik

 4 days ago 

1000517989.jpg

I see you haven't edited one location point correctly.

 4 days ago 

map SMA Baktiya.png

Sebelumnya anda mengoreksi kalau linknya masih berupa edit, ini sudah saya kirimkan link openstreetmapnya.

Dimananya belum saya perbaiki?
sebelumnya juga tempat ini tidak ada lokasi SMA Negeri 1 Baktiya. Kemudian sudah saya tambahkan lokasi Sekolah tersebut.

Jadi dimananya lagi yang kurang menurut anda? Mungkin bisa anda perjelas agar segera saya perbaiki.

 4 days ago 

Cek WhatsApp ya biar enak komunikasi

CURATOR 8
Congratulations!

Your post has been supported by the TEAM FORESIGHT. We support quality posts, good comments anywhere, and any tags


1000061832.png

Curated by : @edgargonzalez

 3 days ago 

thank you very much

 3 days ago 

The detailed description and pictures of SMA Negeri 1 Baktiya gave a clear idea of the entire campus. The institution seems very well organized in terms of education, discipline and infrastructure.

 2 days ago 

That's right, friend. This school is very good and well-known in this area. Thank you for your appreciation.

 8 hours ago 

You really described your university nicely. It is looking clean, well managed, and has all the main facilities. I enjoyed reading about the classrooms, garden, and computer lab. You did a good effort. . Keep it up🤗🌼🌸

 6 hours ago 

Thank you very much for your appreciation..it feels good to be able to share things that make other people happy..success always for all of us