August 25th, 2025: Aktivitas Perkuliahan Di Hari Senin

in Hot News Community2 months ago (edited)

1000083885.jpg


Koetaradja: Senin, 25 Agustus 2025

Jumpa kembali dengan saya @lutfihakim12 di platform kebanggaan kita. Berikut kegiatan saya pada hari ini.

Hari ini seperti biasanya saya memulai hati dengan menjalankan sholat subuh dan sedikit membereskan kamar, kemudian saya bersiap-siap untuk berangkat ke kampus. Kebetulan pada hari ini saya ada jadwal mata kuliah pagi pada pukul 08.00 WIB.

Karna saya terburu-buru sehingga saya pun tidak sempat untuk sarapan terlebih dahulu di rumah. Saya sampai di kampus pada pukul 08.05 WIB. Agak sedikit terlambat, namun untungnya dosen belum masuk ke kelas.

1000083854.jpg

Menunggu Dosen

Saya pun ngobrol dengan teman saya sembari menunggu dosen masuk. Namun ternyata setelah satu jam menunggu, dosen pun tidak masuk. Kami pun segera ke kantin untuk membeli cemilan karna belum sarapan.

1000083859.jpg

Di Kantin

Karena satu jam lagi ada mata kuliah selanjutnya, rasanya sangat tanggung kalau harus pulang kerumah, maka kami pun memutuskan untuk beristirahat di mushola FKIP.

Pada pukul 10.45 WIB. Pun kami kembali masuk ke kelas bersama karna kebetulan jadwal kami pada hari ini sama semua.

Setelah selesai mata kuliah tersebut, saya pun pulang ke rumah untuk makan siang, sholat dan juga istirahat sejenak karna harus masuk mata kuliah lagi pada pukul 16.35 WIB nanti.

Kebetulan sebelum saya tidur siang tadi, saya lupa untuk mengaktifkan alarm, untung saja saya terbangun 30 menit sebelum waktu perkuliahan dimulai. Saya pun bersiap-siap dan segera bergegas untuk berangkat ke kampus.

Setelah saya pulang, saya melihat BBM motor saya tinggal satu balok lagi, jadi saya pergi ke SPBU terdekat sebelum pulang kerumah. Dan ternyata antrian di SPBU sangat panjang, sehingga saya harus mengantri terlebih dahulu.

1000083893.jpg

Antrian di SPBU

Kemudian saya pulang ke rumah karena sudah hampir tibanya waktu untuk sholat maghrib.


Sekian cerita saya pada hari ini, terima kasih telah membaca postingan ini See you in the next post…

@lutfihakim12

📚 Mahatma Gandhi:
“Hiduplah seakan kamu akan mati besok. Belajarlah seakan kamu akan hidup selamanya.” 💝

We invite you to support @pennsif.witness for growth across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available.
Click Here
Sort:  

Congratulations!! Your post has been upvoted through steemcurator06. We encourage you to publish creative and quality content.

IMG_20250729_164321.png

Curated By: @fantvwiki