SLC27-W2 : Determining Content Direction & Simple Tools for YouTube by @candra8692

in STEEM LENSyesterday

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Saya hari ini akan mengikuti salah satu tantangan yang diadakan oleh @walictd pada minggu 2 musim 27 ini. Tema minggu ke 2 berjudul Determining Content Direction & Simple Tools for YouTube dan saya antusias sekali ingin berpartisipasi di tantantangan ini.

1. Riset Konten Pesaing

Sebagai seorang Youtuber pemula, kita harus melakukan riset dan mencari beberapa konten dari pesaing. Riset ini akan membantu menambah ilmu untuk pembuatan konten secara pribadi. Kita dapat melihat bagaimana isi konten, judul, tubmail, intro dan yang paling penting cara mereka menarik perhatian sehingga dapat menonton kontennya. Tujuannya juga agar konten kita nanti banyak penontonnya sama dengan konten pesaing.

Saya suka melihat konten anime karena anime ini banyak sekali di dunia. Saya lebih berfokus pada spoiler atau prediksi kelanjutan anime di episode selanjutnya. Konten pesaing lebih kepada pendalaman karakter atau cerita unik dan lucu. Mereka juga menggunakan gambar, audio, dan video yang jelas. Selain itu ada juga yang memperlihatkan konsistensi dalam pembuatan tubmail, hasilnya lebih banyak penonton yang lebih tertarik dan menonton.

Saya telah fokus ke depannya memilih tema anime One Piece. Saya sudah sejak dahulu menyukai dan mengikuti anime ini dari di rilis sampai sekarang yang sudah bertahan lebih 20 tahun. Saya akan menelusuri beberapa youtuber pesaing untuk melihat ciri khas dari channel mereka.

anime haki.png

Pertama saya memilih channel Anime Haki sebagai channel yang sama dengan topik saya. Channel ini memiliki pengikut yang banyak dan berkembang pesat. Saya sangat menyukainya karena video - video spoilernya hampir sesuai dengan teori anime. Saya ingin mengetahui dari mana teori yang didapat dan mengapa penonton banyak yang suka termasuk saya.

Berikut tiga hal yang menarik dari channel ini :

1. Tumbnail

Pastinya jika kita membuka channel atau video, pasti yang terlihat di paling awal adalah Tumbnail. Tumbnail dari channel ini gambarnya menarik, tidak ada pada anime ataupun manganya. Tulisan pada judul timbul dan menonjol tetapi tidak sakit dimata saat dibaca. Konsisten pada pemilihan warna tulisan yaitu putih, kuning dan merah.

sampul 1.pngsampl 4.png
sampul 5.pngsampul 2.png

2.Nada Penyampaian Jelas dan Unik

Dalam sebuah video, kita selalu mendengarkan nada bicara dari sang kreator. Nada bicara dari kreator ini jelas dan penyampaian cerita juga sampai kepada pendengar. Selain itu Nada penyampaian dari kreator Anime Haki unik, sehingga kita bisa fokus untuk terus mendengar review anime dari kreator.

3.Editan Video Berkualitas Tinggi

Saya melihat video - video pada channel ini sangat baik. Bukan hanya gambar slide berjalan atau timbul dan hilang. Akan tetapi gambarnya memiliki kualitas yang baik dari segi warna, gambar tidak ada pada manga. Perpaduan efek - efek keren sesuai dengan alur cerita menjadikan video yang ditonton sangat baik. Ditambah lagi musik yang cocok sehingga menjadikan video ini kualitas yang tinggi.

Apa yang bisa saya tiru atau kembangkan

Setelah melihat dan mengamati video - video yang ada pada channel Anime Haki, ada beberapa aspek yang ingin saya kembangkan di antaranya :

  • Saya dapat mendesain thumbnail yang menarik, pemilihan gambar yang jelas dan pemilihan warna tulisan yang konsisten.

  • Saya harus berlatih berbicara jelas dan mengarah ke alur cerita. Tidak perlu mengulang kata - kata yang sama dan membuat intonasi khusus sehingga penonton akan menyukai video dan tertarik mendengarkan sampai habis videonya.

  • Dalam hal mengedit dan membuat video, saya akan membuat video yang menarik dengan perpaduan efek - efek dan penambahan musik. Video akan saya edit menggunakan aplikasi seperti filmora dan capcut berbayar agar menjadi video kualits tinggi.

torao ku.png

Channel kedua yang saya pilih yaitu Torao Kun. Channel ini juga berisikan review anime One Piece dan spoiler lanjutan dari anime tersebut. Saya juga suka menonton video - video dari channel ini untuk mencari tahu kelanjutan cerita anime.

Berikuta 3 hal menarik dari channel ini :

1. Humoris

Saya menonton dan mendengarkan cara kreator menyampaikan cerita dan pesan. Penyampaian tidak selalu datar hal itu akan membuat penonton bosan dan berhenti menonton. Tetapi ada diselipkan humor atau candaan lucu sehingga membuat penonton tertawa dan tidak jenuh.

torao 1.png

2. Judul Video

Pada judul video kreator Torao Kun ini selalu membuat judul konsisten. Terdapat pola kalimat yang sama di awal sehingga itu membuat membaca algoritma dari youtube itu sendiri. Judul tulisan menggunakan semua huruf kapital.

torao 3.png

torao 2.png

3. Isi Video Yang Konsisten

Konsisten wajib dimiliki oleh seorang kreator begitupun yang terlihat pada channel ini. Saya melihat isi dari video ini sangat berurutan dimulai dari cuplikan cerita terkahir, pembukaan, isi dan terkahir menanyakan pendapat penonton. Ini terus dilakukan dengan cara yang sama. Penonton juga ikut tertarik dengan bagian pendapat dan menuliskan pendapatnya di kolom komentar. Jadinya kolom komentar bertambah sehingga video tersebut direkomendasikan ke pengguna youtube lainnya.

torao 5.pngtorao 4.png

Apa yang bisa saya tiru atau kembangkan

  • Saya akan membuat alur cerita dan review anime yang menarik, penyampaian nada juga saya perhatikan agar tidak terlalu monoton dan menambah nuansa humor. Ini bisa mencairkan stimulasi pada otak yang sudah jenuh dan bisa kembali fokus mendengar cerita.

  • Saya juga akan melakukan hal sama terkait judul. Menurut saya yang sudah menonton dan melihat chanel tersebut bahwa judul yang konsisten akan membantu mengingatkan penonton dan memperbanyak jangkauan video yang kita buat.

  • Pada bagian video, saya juga akan membuat konsistensi dari video tersebut. Semua video akan saya samakan formatnya dimulai dari penjelasan video sebelumnya, pembukaan, isi da menanyakan pendapat. Itu ilmu yang sangat besar dari channel Torao agar terjadi interaksi antara kreator dan penonton.

Tiga Ide Judul Video dan Deskripsi Singkat

Judul dari sebuah video merupakan elemen penting yang harus diperhatikan. Dengan pemilihan judul yang baik dan tepat akan membuat video kita banyak yang nonton dan direkomendasikan oleh pihak youtube. Dari tema yang saya pilih, saya akan mencoba menulis tiga judul video disertai dengan deskripsinya.

Judul 1

  • One Piece Episode Terbaru

Keterangan

  • Dalam video ini, saya akan mencoba membahas kemungkinan cerita One Piece Episode terbaru. Bagaiaman keberlanjutan cerita yang lama dengan prediksi cerita yang baru.

Judul 2

  • Review Anime Episode Yang Baru Rilis

Keterangan

  • Judul ini akan menjelaskan secara umum bagaiman jalannya cerita pada chapter sedang berlangsung. Terkadang ada pembaca tidak terlalu suka membaca, lebih tertarik mendengar penjelasan dari youtuber melalui suara.

Judul 3

  • Yonkou Dulu VS Yonkou Sekarang

Keterangan

  • Judul ini menjelaskan bahwa terdapat perbedaan antara Yonkou Dulu dengan Yonkou Sekarang. Secara detail akan terlihat dari segi kekuatan, ketahanan dan kematangan strategi dalam menghadapi musuh - musuhnya.

Ketiga judul ini sudah sangat jelas dan padat. Penonton juga akan langsung membaca dan tepat sasaran. Informasi yang diterima secara detail tanpa berbelit - belit. Tambahan deskripsi juga akan membuat video kita meningkat berdasarkan kata kunci.

Penulisan Naskah untuk Video

Penulisan naskah bagian dari pembuatan sebuah video. Dengan adanya naskah, isi video akan tertata dengan rapi dan terstruktur. Tidak ada sesuatu yang terlewatkan dan penonton juga semakin nyaman dengan video kita. Naskah harus kita susun dengan rapi, ditambah lagi dengan proses editing yang bagus, maka video yang sempurna akan terlahir dari channel.

Dari ketiga judul tadi di atas, saya akan memilih judul Yonou Dulu vs Yonkou Baru. Berikut ini adalah naskah yang lengkap dimulai dari pembukaan, isi dan penutup.

Pembukaan
intro musik

Halo selamat datang kembali di channel Nakama Luffy. Kali ini kita akan membahas sesuatu yang gila yang terjadi di dunia bajak laut One Piece⚓️

Kali ini, kita nggak akan ngomongin bajak laut biasa. Bajak laut yang kita akan bahas yaitu Yonkou, Sang Kaisar Lautan Yonkou Lama versus Yonkou Baru!
Siapa yang paling kuat? Siapa yang paling berkarisma? Dan siapa yang paling sering bikin kru-nya stres karena ulah sendiri? 😆
hahaha

Isi Video

Yonkou Lama
(Visual: Whitebeard, Big Mom, Kaido, Shanks muncul satu per satu)

Whitebeard – Dijuluki Manusia terkuat di dunia, memiliki kekuatan buah Gura Gura Nomi, Manusia Gempa Bumi. Manusia yang mampu membelah dunia tapi nggak bisa membelah tagihan rumah sakit. hihihihi

Big Mom – Nenek tua dengan tubuh keras, tapi jangan lupa, dia doyan kawin dan anaknya sampai 40 orang, Tetapi kekuatan jiwanya membuat para bajak laut muda putus asa.

Kaido – Dijuluki Makhluk Terkuat di dunia. Memiliki kekuatan buah iblis Uo Uo nomi, sang manusia naga. Para armadanya semua terdiri dari pemakan buah iblis zoan dan zoan buatan.

Shanks si rambut merah – bajak laut paling kalem, jarang muncul tapi sekali datang semua tegang. Kaisar dengan tangan satu.

Yonkou Baru –(Visual: Shanks, Blackbeard, Luffy dan Buggy)

Setelah perang wano yang melibatan dua Yonkou sekaligus, dunia berubah. Dua Yonkou lama tumbang dan tenggelam di dalam magma bumi, Lahirlah Yonkou Baru!
Empat penguasa baru yang bisa dibilang campuran antara kekuatan, kejeniusan dan keberuntungan. 😅

Mereka adalah:

Blackbeard – satu-satunya orang yang punya dua buah iblis. Seluruh krunya memiliki kekuatan buah iblis yang ganas dan mereka dijuluki kelompok pemburu buah iblis.

Shanks – Tetap misterius, tenang dan penuh strategi. Sekali muncul langsung pake wifi Haousokunya ke admiral.

Monkey D. Luffy – bocah topi jerami andalan kita, yang dulunya dibilang konyol, sekarang malah jadi Kaisar Laut dengan kekuatan dewa Nika.

Buggy The Clown – Bajak Laut dengan sebutan Manusia Badut. Dapat titel Yonkou bukan karena kekuatan, tapi karena keberuntungan yang mampu mengendalikan Mihawk dan Crocodile

Kalau dilihat dari kekuatan: Shirohige dan Kaido sangat kuat di atas segalanya

Dari sisi pengaruh Shanks tetap yang disegani semua pihak walaupun Shirohige dianggap legenda bagi para bajak laut sekarang.

Sedangkan dari karisma, luffy dan buggy berada diperingkat teratas.

Penutup

(Musik tenang dengan efek angin laut)

Semua yonkou lama dan baru memiliki kekuatan, daerah kekuasaan dan tujuan masing - masing.
Era lama sudah berakhir, datang Era Yonkou baru dengan rasa yang berbeda.

(Musik penutup, logo subscribe channel muncul)

Demikianlah naskah satu judul video saya yang berjudul Yonkou Lama vs Yonkou Baru. Durasi video berkisar 3 menit karena penjelasan yang detail dan lengkap.

Catatan: Semua tangkapan layar diambil dari Youtube

Saya turut mengundang teman saya @yonaikerurso @wilmer1988 @frafiomatale untuk mengikuti kontes ini.


by @candra8692

Sort:  
Loading...

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.